powered by Google

Kuliner di Khao San Road, Bangkok

Rabu, 29 Februari 2012

Kuliner di Khao San Road, Bangkok

Bagi yang suka travelling, nama Khao San Road pasti sudah tidak asing lagi didengar. Kawasan ini dikenal sebagai pusatnya para backpacker dari berbagai penjuru dunia berkumpul.
Saya tiba di Bangkok Senin lalu sekitar jam 8 malam. Tidak ada perbedaan waktu antara Jakarta dan Bangkok. Dari bandara Suvarnabhumi, saya langsung menuju hostel dengan taksi ke kawasan Hua Lampong, tempat saya menginap. Ongkos taksi dari bandara ke hostel sekitar 400 Bath (120 ribu), karena berempat jadi per orang cuma kena 30 ribuan.

Sesampainya di hostel, saya dan teman2 check-in terlebih dulu, menaruh barang di kamar, lalu keluyuran sembari cari makan. Tujuan pertama setibanya di Bangkok adalah Khao San Road tersebut. Dari Hua Lampong, kami ke Khao San Road dengan menaiki tuk-tuk.
Khao San Road sama seperti pasar malam lainnya. Di sini terdapat banyak cafe, resto, jajanan pasar, souvenir khas Bangkok, hotel-hotel bertarif miring, layanan pijat, hingga tato-tatoan. Di sini kita juga bisa menjumpai banyak travel agen yang menawarkan bermacam-macam paket tour ke berbagai tempat wisata.
Saya sendiri tak peduli dengan souvenir, tato atau paket wisatanya. Yang saya incar adalah makanan dan tempat yang menurut saya unik didatangi.. :) Tak lengkap rasanya kalau tidak melakukan dua hal itu..


Pad Thai
Perut yang sudah keroncongan akhirnya saya isi dengan mencicipi Pad Thai. Tersedia dengan pilihan telur, daging atau ayam. Kalau di Indonesia, Pad Thai ini sama dengan bihun goreng. Harganya cuma 30 Bath (9ribuan), bisa minta pedas juga lho.. Nyam nyam nyam… untuk harga segitu dan ukuran jajanan pasar, PadThai ini rasanya enak menurut saya, makannya sambil jalan menyusuri Khao San Road.


Ketan Mangga khas Thailand
Hampir di tiap jengkal Khao San Road kita bisa menjumpai penjaja makanan. Saya pun bertemu dengan Ketan Mangga khas Thailand yang terkenal itu. Ini adalah dessert khas Thailand, nama Thailand-nya “Khao Neow Ma-maung“. Lho? Makan ketan pake mangga??? Apa rasanya?
Rasanya enak, manis dan gurih!! Ketan yang gurih dipadukan dengan santan dan mangga yang manis ternyata menghasilkan rasa yang maknyuss di lidah (pinjem istilahnya Pak Bondan :D ). Harganya juga murah, cuma 25 Bath (7500-an). Tapi kalau di resto2 ketan mangga ini biasanya dijual lebih mahal, bisa dibandrol 70-150 Bath, tergantung makan di mana.
Kalau dilihat-lihat dan dirasa-rasa, sepertinya mudah membuat ketan mangga ini. Dalam bayangan saya, meski belum pernah buat, cara membuatnya mungkin tak jauh beda dengan membuat ketan yang biasanya saya makan dengan tambahan kelapa parut di atasnya. Bahannya hanya ketan putih, mangga dan santan. Smoga kapan-kapan ada waktu membuatnya dan di-share di blog :)


Sate dan Jagung Bakar
Lanjut, kemudian saya bertemu dengan sate ayam yang sudah dibumbui dan jagung bakar. Tak ada bedanya dengan di Indonesia, hanya saja sate di sini sudah dibumbui, lalu tinggal dibakar saja. Makannya tanpa bumbu kacang/kecap seperti yang lazim dijumpai di Indonesia.


Tom Yung Kung

Nahh, kalau yang satu ini pasti sudah sering dimakan para penikmat kuliner. Tom Yung Kung alias sup udang pedas. Kalau ke Thailand, jangan sampai terlewat mencicipi makanan ini. Dari segi rasa, Tom Yung Kung asli Thailand jauh lebih sedap dibanding yang pernah saya cicipi di Indonesia. Bumbunya lebih terasa, enak banget dan segerrr..
Oya, jangan lupa cicipi buah2 segar yang dijajakan di pinggir jalan. Ada semangka, pepaya Bangkok, nanas, durian asli Bangkok.. buahnya seger2 banget!! Saya bolak-balik beli pepaya semangka, tapi malah lupa memfotonya.. Ada juga ulat sutra yang digoreng, rasanya gurih. Sekian dulu ulasan kuliner malamnya.. Perut kenyang hatipun riang, berhubung sudah jam 12 malam saya pun balik ke hostel untuk beristirahat. Postingan selanjutnya saya akan sharing soal transportasi di Bangkok.

-dew-


Peta lokasi Khao San Road

View Larger Map

Peta: A (Grand Palace) ke B (Khao San Road).
Jarak sekitar 2,2 km



Baca juga :
Pengalaman Edwy di Bangkok
Pengalaman Gunawan Badarul Zaman di Thailand


Sumber : dewningrum.com

5 comments:

jual bibit durian montong 8 September 2016 pukul 09.23  

wah enak sekali ya sepertinya ini kuliner di bangkok

jual cover motor 25 September 2016 pukul 20.09  

ini masakan bangkok kok kayaknya enak enak ya....

grosir tempat sepatu 25 September 2016 pukul 20.11  

waduh masakannya segar sekali sepertinya, jadi keroncongan ini perut

gantungan jilbab murah 25 September 2016 pukul 20.13  

wah ini bisa jadi referensi untuk makan kalau dibangkok dong

Posting Komentar

Pencarian

10 Halaman Favorit

  © Blogger template On The Road by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP