powered by Google

Undangan: Pengamatan Transit Venus by Himastron ITB

Minggu, 03 Juni 2012


From: Ahmad Bismillahi Normansyah
Subject: (Ralat) Pengamatan Transit Venus by Himastron ITB

 

Himpunan Mahasiswa Astronomi (HIMASTRON) ITB mempersembahkan:

    "Saksikanlah event langka di alam semesta, ketika sang bintang kejora (planet Venus) tampak berlayar melewati sang api raksasa (Matahari)."

    Transit Venus merupakan suatu peristiwa ketika sebagian kecil piringan matahari ditutupi oleh planet Venus. Peristiwa ini hanya terjadi 2 kali dalam 1 abad! Dan tahun ini adalah yang terakhir di abad ini. Transit venus baru akan terjadi lagi pada tahun 2117 nanti.

        transit venus adalah peristiwa melintasnya planet venus di depan piringan matahari


        perhitungan jarak bumi-matahari dapat diketahui dengan pengamatan transit venus


        dengan mengamati transit venus, kita bisa dengan akurat menentukan ukuran alam semesta (Mengapa?Temukan jawabannya dengan hadir di acara ini!)


        pengamatan transit venus bisa dilakukan dengan menggunakan pinhole projector


        transit venus pertama kali diamati pada tahun 1975 oleh J. Horrocks, sampai saat ini baru 6 kali transit venus yang teramati


    Penasaran Transit Venus itu kayak gimana? Datang aja ke kampus ITB hari rabu nanti, tanggal 6 Juni 2012 pukul 8.00-12.00 pagi di Selasar antara Oktagon dan TVST.

    Nanti teman-teman, kakak-kakak, Ibu-Ibu, Bapak-Bapak bisa ngeliat Venus lewat di depan Matahari pake teleskop, GRATIS!!!

    Informasi lebih lanjut dapat mention @Himastron_ITB atau kunjungi website http://himastron.itb.ac.id/
    CP : Ahmad Bismillahi Normansyah (Bisma) 08980472457

0 comments:

Posting Komentar

Pencarian

10 Halaman Favorit

  © Blogger template On The Road by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP