Antara Belitung dan Teheran
Sabtu, 15 Desember 2012
Antara Belitung dan Teheran
From: Leonie Titiek Wiyati
Sender: Senyum-ITB@yahoogroups.com
Date: Fri, 14 Dec 2012 21:00:27 -0800 (PST)
Subject: Re: [Senyum-ITB] Antara Belitung dan Teheran
pak erik ysh,
saya terakhir ke belitung lebaran tahun 2012, untuk antar anak saya diving & suami saya beserta teman temannya snorkeling.
kebetulan anak saya punya teman yang jadi pemandu diving di belitung, pemegang sertifikat diving CMAS yang lebih senior dari anak saya.
semua orang pada seneng waktu itu di belitung, kecuali ya itu, masalah toilet umum di pantai pantai dan masalah sampah di pantai , laut & pulau pulau kecil (ini lebih karena kondisi liburan lebaran).
di waktu waktu sebelumnya kami pernah ke belitung juga, bukan pas lebaran, lebih bersih dari sampah ketika itu pantai pantai & pulau pulau kecil di belitung. bagus lah.
sampe sampe ada orang belitung yang bilang ke kami, kalau ke belitung sebaiknya jangan di sekitar libur lebaran ... :) ... kalau ingin menemukan kondisi yang lebih bersih dari sampah ...
pak erik,
di tehran tak ada pantai.
yang ada malah gunung gunung (di utara, barat laut, timur laut).
dan gurun gurun (di selatan, timur, tenggara, barat daya).
sekarang gunung gunung di utara tehran sudah mulai ditutupi salju.
nanti kalau salju sudah lumayan pas tebalnya, biasa orang orang pada main ski. misalnya di tochal, shemiranat, darband, dizin, dll.
orang orang biasa main ski sekitar akhir desember sampai tengah februari.
silahkan kapan kapan main ski di tehran ... :) ...
kebersihan di tehran, not to bad lah ... yakni, lumayan bersih ...
tehran masih lebih bersih daripada bandung (saya pernah lama tinggal di bandung)
meski tehran populasinya seperti / mirip mirip jakarta , berarti lebih padat dari bandung.
di tehran sampah selalu dibersihkan setiap menjelang subuh.
di tehran sampah selalu dibersihkan setiap menjelang subuh.
(orang orang tehran harus mengeluarkan sampah dari rumah masing masing setiap hari sekitar setelah jam 22.00, lalu nanti sekitar jam 24.00-02.00 ada petugas yang akan mengambilnya. diluar waktu itu tak boleh ada sampah dikeluarkan dari rumah rumah).
pembuangan sampah di kahrizak (tehran selatan) sudah ada yang dilengkapi dengan pengubah sampah menjadi energi biogas sebagian nya. ada juga yang dijadikan kompos dll.
tak seperti di bandung yang di bandung bisa bisa sampah menumpuk sampai lebih dari 3 hari di daerah perumahan, tak diambil petugas kebersihan / petugas sampah. demikian pula sampah bisa bisa sampai numpuk di pembuangannya.
kalau kebersihan tehran dibanding canberra (australia) ... yah tergantung juga di tehran sebelah mana, daerah pemukiman atau daerah industri ?
tapi beberapa tempat / wilayah / distrik di tehran masih lumayan bersih nya tak kalah dengan canberra (australia).
ini canberra yang saya tahu ya, waktu penduduknya masih kurang dari 500 ribu orang.
ini canberra yang saya tahu ya, waktu penduduknya masih kurang dari 500 ribu orang.
kalau orang orang tehran ingin ke laut & pantai , dan masih di wilayah negara iran, ya berarti pilihannya cuma ada 2,
1 - ke selatan, yaitu pantai pantai di teluk persia & laut oman (jaraknya sekitar lebih dari 1500 km-an dari tehran). ini lumayan banyak juga tempat tempat yang unik dan indah.
baik pantai pantai maupun pulau pulau ,
misal pulau qeshm, pulau kish, pulau hormuz dll ... di teluk persia.
chabahar, bandar jask di laut oman ...
kalau pantai pantai di pulau qeshm, pulau kish, pulau hormuz, chabahar lumayan bersih.
masih lebih bersih daripada misal pantai pangandaran, pelabuhan ratu, juga dari beberapa pantai di belitung timur, dan belitung barat (di waktu bukan musim liburan lebaran).
di iran selatan asal bukan pantai pantai yang untuk site industri minyak & gas (seperti pulau lavan, pulau lark, dll) sebenarnya masih ok dalam hal kebersihan.
2 - ke utara, yaitu pantai danau caspia (jaraknya paling dekar sekitar 200 km-an dari tehran), ini bisa di propinsi mazandaran,
kalau mau lebih jauh dari 200 km berarti di propinsi gilan (pantai pantai nya lebih sepi),
lebih jauh lagi adalah di propinsi golestan (pantai nya biasa biasa saja, cenderung kotor airnya).
kalau di daerah propinsi mazandaran & propinsi gilan, kota kota pantai nya ada yang bersih bersih , tapi ada juga yang kurang bersih. ini tergantung kota kecil dekat pantai nya & pengelolanya.
di propinsi gilan yang lumayan bersih itu adalah ramsar. sedangkan yang agak kotor adalah banda anzali.
di propinsi mazandaran yang lumayan bersih itu adalah nur, mahmud abad. sedangkan yang agak kotor adalah chalus, noshahr.
kalau di propinsi golestan memang kota kota pantai nya agak kurang bersih.
kalau menurut pendapat saya, pantai pantai di danau caspia itu sangat biasa biasa saja.
tapi pantai pantai di teluk persia lebih bagus daripada pantai pantai di danau caspia.
tentu saja, pantai pantai di belitung, terutama belitung barat itu sangat indah.
tak ada duanya.
oleh karena itu sangat sayang buat saya, kalau sampai pantai pantai di belitung barat itu tidak dipelihara kebersihan & keindahannya & keasriannya.
tentang pantai pantai di australia ...
wah, berarti saya harus re-call kenangan kenangan lama ...
tapi waktu di australia memang saya lebih jadi orang gunung daripada jadi orang pantai , karena tinggal di canberra, yang dikelilingi gunung & padang rumput.
bukan tinggal di daerah pantai seperti sidney, newcastle, dll ... meski kadang main main juga ke daerah pantai pantai ini.
sayang saja, meski tinggal di canberra yang dikelilingi gunung, tapi salju hampir tak turun di canberra itu, sehingga sulit untuk bermain ski.
tentang rekomendasi tempat rekreasi di iran ...
kapan kapan saja ya menuliskannya , banyak juga sih ... :)
tergantung minat nya apa ? rekreasi yang bagaimana ?
tapi penjelajahan di gurun gurun itu juga menarik kok ... :)
----------------------------
Keterangan video:
----------------------------
Keterangan video:
Uploaded on Aug 5, 2009
Belitung, atau Belitong (bahasa setempat, diambil dari nama sejenis siput laut), dulunya dikenal sebagai Billiton adalah sebuah pulau di lepas pantai timur Sumatra, Indonesia, diapit oleh Selat Gaspar dan Selat Karimata. Pulau ini terkenal dengan merica dan timah, serta akhir-akhir ini menjadi tujuan wisata alam alternatif.
Pulau Belitung terbagi menjadi 2 kabupaten yaitu Kabupaten Belitung, beribukota di Tanjung Pandan, dan Belitung Timur, beribukota Manggar.
Sebagaian besar penduduknya, terutama yang tinggal di kawasan pesisir pantai, sangat akrab dengan kehidupan bahari yang kaya dengan hasil ikan laut. Berbagai olahan makanan yang berbahan ikan menjadi makanan sehari-hari penduduknya. Kekayaan laut menjadi salah satu sumber mata pencaharian penduduk Belitung. Sumber daya alam yang tak kalah penting bagi kehidupan masyarakat Belitung adalah timah.
0 comments:
Posting Komentar