powered by Google

Anggota baru: Edho Pramana tertarik dengan bidang energi, pendidikan dan ekonomi

Selasa, 21 Juli 2015




> Nama (Name)                                                    : Edho Pramana
> Nama panggilan (Nickname)                             : Edho

> Jurusan di ITB                                                    : Teknik Perminyakan
> Jenjang S1 / S2 / S3                                          : S1
> Angkatan Tahun                                                 : 2010

> Foto / Alamat Facebook                                     : http://www.facebook.com/edhopramana

> Profesi (Profession)                                            : Oil & Gas lifting and Distribution Analyst - Pertamina EP
> Keahlian (Expertise)                                           : Petroleum Engineer
>
> Alamat Rumah (Home Adr)                                 : Jl Ketintang IV no 23 Surabaya
> Kota/Negara (City/Country)                                 : Surabaya
> Perusahaan (Company)                                      : Pertamina EP
> Alamat Kantor (Office Adr)                                  : Jl Prof Dr Satrio no 164 Jakarta Selatan
> Kota/Negara (City/Country)                                 : Jakarta
> Company Web/URL                                            : http://pertamina-ep.com
>
> Tempat/Tanggal Lahir (Place/Date of Birth)         : Purwokerto, 29 Januari 1993
> Umur (Age)                                                          : 22 tahun
> Hobby/Life Style                                                  : Musik, Badminton, Baca Buku

> Ceritakan 1 pengalaman berkesan semasa di kampus ITB : Kampus ITB, kampus yang sangat berjasa pada kehidupan saya sekarang ini. Dulu, sebelum masuk ke dalam kampus ini, saya belum mengerti arti dari berorganisasi dan apa manfaat yang bisa kita dapat dari berorganisasi. Saya pikir kuliah hanya tempat untuk belajar ilmu kognitif kemudian saya lulus dan bisa mendapat pekerjaan dengan gaji yang tinggi, apalagi di bidang migas, hehe. Bagi saya, pengalaman menarik yang saya dapat di ITB adalah ketika saya mengikuti INKM 2010 (ospek kampus), kemudian ikut MPAB (ospek masuk unit bulutangkis), ikut Kaderisasi Wilayah (ospek fakultas) lalu yang terakhir mengikuti ospek jurusan. Dari setiap kegiatan ospek itu, selalu tersimpan banyak kenangan dan ilmu yang membekas di hati dan pikiran. Selain itu, saya juga belajar mandiri karena semenjak kuliah saat itu saya berpisah dari orang tua, dari pengalaman tersebut saya jadi terbiasa merantau dan hidup mandiri. Pengalaman berorganisasi, ospek dan merantau lah yang benar-benar berkesan selama saya kuliah di ITB. 

Salah satu contoh pengalaman menarik adalah ketika saya menjabat sebagai ketua IATMI Seksi Mahasiswa ITB, pada waktu itu saya ingin membuat suatu seminar dengan tema energy terbarukan. Penanggung jawab acara tersebut adalah adik kelas saya dan dia perempuan. Selama persiapan acara, kami tidak mengalami kesulitan, namun seiring berjalannya waktu, semakin dekat dengan waktu acara, tiba-tiba kinerja penanggung jawab acara seminar ini mulai menurun dan mulai menunjukkan kalau dia sudah jenuh menyiapkan acara seminar ini. Dia merasa tertekan karena saya terus memaksa dia menyiapkan apa-apa saja yang diperlukan, saya sendiri merasa sudah berusaha melakukan apa yang saya bisa tapi ternyata dia masih ogah-ogahan mengerjakan pekerjaannya. Mungkin ada yang salah dari cara saya memimpin tapi karena sudah tidak ada waktu akhirnya acara tersebut berjalan dengan lancar walaupun ada beberapa kendala sedikit. Pengalaman-pengalaman seperti ini lah yang membuat saya terkesan dengan kampus ITB.

> Ceritakan juga 1 pengalaman berkesan sesudah berkarir :
Setelah berkarir saya merasakan perbedaan yang cukup drastis, saat saya berkuliah, saya sudah terbiasa dengan jam kuliah yang tidak teratur sedangkan saat masuk kerja saya harus teratur dari pagi hingga sore. Selain perbedaan waktu, saya juga merasakan beberapa perbedaan yang cukup menarik. Perbedaan yang saya rasakan adalah dari sisi pekerjaan yang saya lakukan, pada saat kuliah, aspek legalitas, birokrasi dan administrasi tidak terlalu diperhitungkan, sedangkan pada saat bekerja aspek ini begitu kuat bahkan bisa menghabiskan banyak waktu. Selain itu, di dunia pekerjaan, saya merasa hubungan antar pekerja tidak seerat pada saat saya berkuliah, mungkin hal ini disebabkan karena ada kemungkinan hubungan baik di dunia pekerjaan cukup berpengaruh pada keberjalanan karir.
 
> Interest (ketertarikan, aspirasi, minat) join dengan :
Saya tertarik dengan bidang energi, pendidikan dan ekonomi, untuk hobi saya suka membaca, bermain musik, bulutangkis dan berorganisasi sambil menjalin silaturahmi dengan banyak orang.


0 comments:

Posting Komentar

Pencarian

10 Halaman Favorit

  © Blogger template On The Road by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP