Belajar tentang Alam di Cikole
Minggu, 02 September 2012
Belajar tentang Alam di Cikole
Dahulu kawasan ini merupakan hutan produksi pinus, dan kini dikembangkan sebagai tempat bumi perkemahan. Terdapat banyak pohon yang tumbuh di kawasan ini, seperti pohon pinus, agathis dan kaliandra. Di kawasan hutan dengan luas lahan 10 hektare ini terdapat area perkemahan yang dapat menampung 50 unit kemah. Cikole Endah tidak hanya berfungsi sebagai tujuan wisata alam dan tempat bumi perkemahan, tetapi juga menyediakan arena untuk outbound, jungle kids, jogging track dan beberapa sarana hiburan lain. Di sini juga terdapat sumber mata air yang digunakan untuk keperluan pengunjung.
Sebagai pelengkap permainan, tersedia pula berbagai aktivitas outbound dengan pilihan lokasi sesuai dengan kebutuhan seperti flying fox, paintball, rafting, landrover, team building program, outbound training, city treasure hunt, jungle treasure hunt, amazing race sampai wisata edukasi.
Program wana wisata ini selain dalam jangka harian, juga dalam jangka lama dengan berkemah. Kegiatan wisata yang dapat dilakukan adalah piknik, lintas alam dan hiking. Adapun untuk kegiatan berkemah disediakan pula beberapa kompleks perkemahan yang dapat digunakan. Kawasan Cikole sangat ideal bagi anak-anak yang ingin menambah wawasan tentang alam. Rasa cinta alam dapat ditanamkan di sini, sambil berekreasi bersama keluarga.
Sumber: majalahasri.com
0 comments:
Posting Komentar